Program Kampung Asimilasi Bontang Lestari merupakan bagian dari Community Development Badak LNG yang dijalankan untuk membantu Lapas Kelas III Bontang dalam mempersiapkan warga binaan yang produktif, handal, dan siap berkarya di masyarakat. Berbagai program telah dilaksanakan Badak LNG untuk menjadikan warga binaan sebagai tenaga kerja produktif yang memiliki keterampilan selepas mereka selesai menjalani masa tahanan. Warga Binaan Pemasyarakatan atau WBP telah menjadi mitra binaan Comdev Badak LNG untuk menjalankan usaha budidaya tanaman sistem hidroponik, pembuatan kerajinan berbahan drum bekas, budidaya lele, penggemukan sapi , budidaya buah naga dan ternak ayam organik.
Kini untuk mendukung program budidaya lele dan ternak ayam organik, Badak LNG memberikan pelatihan memanfaatkan sampah organik untuk pakan ayam dan lele dengan Metode Biokonversi Black Soldier Fly. Kamis (9/08/2018) lalu, WBP dilatih Metode Biokonversi Black Soldier Fly yakni cara pengolahan sampah organik dengan menggunakan larva atau maggot yang diletakkan pada sampah organik.
Pelatihan ini diberikan Badak LNG agar WBP dapat memanfaatkan sisa makanan yang jumlahnya mencapai 25 kilogram perhari untuk dimanfaatkan menjadi pakan ayam dan lele. Selain sisa makanan, kotoran ayam, dan sampah organik lainnya dapat terurai juga oleh maggot. Black Soldier Fly berbeda dari lalat lainnya karena tidak membawa penyakit. Bahkan Black Soldier Fly memiliki kandungan protein tinggi untuk dijadikan pakan ternak karena hanya memakan buah-buahan. Staff pembinaan WBP Lapas Kelas III Bontang Syarifuddin menyampaikan Black Soldier Fly kini menjadi solusi untuk mengatasi masalah sampah di lingkungan Lapas Kelas III Bontang.
Para WBP ini langsung diajak untuk praktik cara menghasilkan maggot. Dengan Metode Biokonversi Black Soldier Fly, kini WBP Lapas Kelas III Bontang mampu menghasilkan hingga 4 kg per hari pakan ayam dan lele dari maggot Black Soldier Fly sehingga dapat pula menghemat biaya pengeluaran untuk membeli pakan pelet. Guna mendukung hal tersebut, Badak LNG juga memberikan bantuan dalam pembuatan kandang pembiakan dan pemberian bibit Black Soldier Fly (*).