NewsWisata

Siswa SMA IT Yabis Bontang Belajar Bercocok Tanam di Kampung Masdarling

Kampung Masyarakat Sadar Lingkungan atau Masdarling yang merupakan mitra binaan Community Development Badak LNG kini semakin berkembang. Tak hanya sebagai destinasi wisata, kini kampung Masdarling juga menjadi lokasi pembelajaran bercocok tanam organik. Hingga kini sudah terdapat 2 sekolah yang melakukan pembelajaran secara langsung.

Salah satunya ialah SMA IT Yabis Bontang yang melakukan kunjungan pada Jum’at (02/08/19). Kunjungan yang diikuti oleh 83 siswa kelas X SMA IT Yabis Bontang ini dalam rangka belajar tentang pembudidayaan tanaman organik, agar nantinya para siswa lebih mencintai lingkungan sekitar. Kunjungan yang baru pertama kalinya dilaksanakan oleh siswa SMA IT Yabis Bontang ini berlangsung seru. Para siswa nampak sangat antusias mempelajari proses pemupukan, penananaman, hingga tata cara merawat sayuran organik.

Dalam kesempatan ini, Wakil Kepala Sekolah SMA IT Yabis Abdul Aziz Husain mengaku memilih kampung Masdarling sebagai lokasi pembelajaran karena merupakan satu-satunya kampung yang melakukan proses bercocok tanam secara organik di kota Bontang sehingga sesuai untuk menjadi lokasi pembelajaran.

Kunjungan para siswa SMA IT Yabis disambut baik oleh Ketua Kelompok Masdarling Marsudi Istyo Wibowo. Kampung Masdarling akan selalu terbuka bagi pihak-pihak yang ingin belajar langsung tentang bercocok tanam.

Selain mempelajari proses bercocok tanam organik, di kampung Masdarling ini, para pengunjung juga dapat menikmati berbagai keseruan di tiap spot yang ada di kampung Masdarling seperti, kampung main, kampung narsis, dan kampung jajan.

Para siswa SMA IT Yabis pun mengaku senang dapat berkunjung di kampung Masdarling. Selain belajar tentang bercocok tanam, mereka dapat melihat berbagai keseruan yang ada di kampung Masdarling yang saat ini telah menjadi salah satu destinasi wisata di kota Bontang (*).

Show More

Related Articles

Back to top button