Majalah Sinergy

Semarakkan HUT 73 Kemerdekaan RI Badak LNG Gelar Pesta Rakyat

Peringatan Hari Ulang Tahun ke-73 Kemerdekaan Republik Indonesia di lingkungan Badak LNG berlangsung meriah. Selain melaksanakan upacara bendera, Badak LNG juga menggelar pesta rakyat. Dipusatkan di lapangan bola Town Center, pesta rakyat diwarnai dengan beragam perlombaan. Perlombaan diikuti oleh perwakilan antar RT yang ada di komplek Perusahaan Badak LNG.

Pada saat membuka kegiatan pesta rakyat, Director & COO Badak LNG Gitut Yuliaskar mengungkapkan bahwa pesta rakyat diselenggarakan sebagai sarana untuk mengingatkan bahwa Indonesia telah merdeka selama 73 tahun. Seluruh peserta dalam kegiatan ini pun diharapkan dapat bergembira bersama.

Pembukaan Pesta Rakyat oleh Dir. & COO Badak LNG Gitut Yuliaskar bersama manajemen Badak LNG.

Pembukaan pesta rakyat kemudian ditandai dengan penembakan confetti oleh Director & COO Badak LNG Gitut Yuliaskar bersama manajemen Badak LNG.

Ragam perlombaan pada acara pesta rakyat terbagi kedalam dua kategori, yaitu lomba untuk umum dan anak-anak. Pada kategori umum para peserta meliputi warga RT di lingkungan Badak LNG. Lomba yang dipertandingkan meliputi balap karung estafet, makan kerupuk, roda hamster, estafet balon air, ular naga, pipa bocor, balap bakiak, dan balap karung individu.

 

Aksi lomba makan kerupuk kategori anak-anak.

Sementara itu, untuk kategori lomba anak-anak terdapat lomba balap kelereng, memasukkan pensil dalam botol, giring ban, dan lomba makan kerupuk.

Aksi peserta lomba roda hamster.
Peserta terlihat sangat antusias mengikuti perlombaan.
Aksi peserta lomba pipa bocor.

Rangkaian perlombaan berlangsung dengan seru, para peserta terlihat sangat antusias untuk dapat memenangkan tiap perlombaan. Para peserta pun mengaku telah melakukan persiapan khusus untuk mengikuti pesta rakyat agar dapat kompak.

Pembagian hadiah oleh Sulastri Gitut Yuliaskar.

Pesta rakyat ini diselenggarakan Badak LNG untuk menyemarakkan HUT ke-73 Kemerdekaan Republik Indonesia sekaligus untuk meningkatkan rasa kebersamaan diantara keluarga besar Badak LNG. Director & COO Badak LNG Gitut Yuliaskar memberikan apresiasi kepada seluruh peserta yang telah antusias mengikuti rangkaian perlombaan (*).

Show More

Related Articles

Back to top button