Jelang MPPK, VP Production Berpamitan dengan Keluarga Besar Yayasan Vidatra
Pada akhir bulan Maret 2018, Vice President Production Badak LNG Widianto akan memasuki masa persiapan purna karya. Jelang MPPK, roadshow last day pun dilaksanakan untuk dapat berpamitan kepada seluruh keluarga besar Badak LNG baik di section, department, maupun yayasan.
Senin 12 Maret 2018, Vice President Production Badak LNG Widianto P Syarief berpamitan dengan keluarga besar Yayasan Vidatra. Dimana di dalam Yayasan Vidatra, Widianto P Syarief menjabat sebagai pembina. Acara perpisahan dimulai di SD Vidatra. Dalam kesempatan ini, Vice President Production Widianto P Syarief menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh guru SD Vidatra yang telah mendidik putra-putranya dengan baik. Permohonan maaf juga disampaikan apabila ada salah dan khilaf. Tak lupa, Widianto P Syarief berpesan kepada seluruh siswa siswi SD Vidatra untuk terus rajin dan semangat belajar agar dapat menggapai cita-cita.
Cinderamata berupa lukisan hasil karya salah seorang guru SD Vidatra diberikan kepada Vice President Production Widianto P Syarief.
Usai dari SD Vidatra, rangkaian roadshow last day berlanjut di SMA Vidatra. Ratusan siswa siswi SMA Vidatra telah siap menyambut Vice President Production Widianto P Syarief di aula SMA Vidatra. Pada acara perpisahan ini, SMA Vidatra mempersembahkan sebuah puisi berjudul “Torehan Emas Sang Nahkoda”. Puisi tersebut berisikan ucapan terimakasih kepada Widianto P Syarief atas seluruh masukan, dedikasi dan kontribusi yang diberikan untuk kemajuan Yayasan Vidatra.
Seluruh siswa siswi SMA Vidatra pun mendapatkan motivasi dari Widianto P Syarief agar senantiasa belajar dengan tekun sehingga dapat meraih cita-cita yang diinginkan, termasuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi favorit.
Usai memberikan motivasi, Vice President Production Widianto P Syarief meresmikan kolam ikan yang akan digunakan oleh SMA Vidatra untuk praktek kewirausahaan bagi para siswa.
Tak jauh berbeda dengan di SMA Vidatra, dalam acara perpisahan di SMP Vidatra Vice President Production Widianto P Syarief juga memberikan motivasi kepara seluruh siswa untuk terus semangat belajar karena tak ada yang tidak mungkin untuk dicapai.
Perpisahan dengan SMP Vidatra diwarnai dengan kegiatan penanaman pohon oleh Vice President Production Widianto P Syarief. Tanam pohon ini dilakukan sebagai bukti komitmen SMP Vidatra sebagai sekolah peduli dan berbudaya lingkungan yang telah berhasil pula meraih Piala Adiwiyata tingkat provinsi tahun 2017(*).