Majalah SinergyNews

Badak LNG Tanggung Biaya Sekolah 37 Pelajar

Badak LNG yang merupakan bagian dari Subholding Upstream Pertamina melaksanakan program CSR berdasarkan aspek Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs). Merujuk poin keempat, yakni pendidikan berkualitas, Badak LNG kembali menjalankan program beasiswa Badak Excellence Scholarship (BESCA).

Pada tahun 2024, Badak LNG menerima sebanyak 37 anak yang dipilih sebagai penerima program BESCA untuk dapat bersekolah di Vidatra. Terdiri dari jenjang SD sebanyak 10 anak, jenjang SMP sebanyak 12 anak, dan jenjang SMA sebanyak 15 anak. Badak LNG mengucurkan dana sebesar 1,7 Miliar rupiah untuk menanggung seluruh biaya pendidikan hingga lulus sekolah. Selain bebas biaya pendidikan, para penerima beasiswa juga mendapatkan seragam, uang transportasi, buku pelajaran, serta perlengkapan penunjang lainnya.

Penerima program BESCA tingkat SMA foto bersama dengan jajaran manajemen Badak LNG.

Director & COO Badak LNG Teten Hadi Rustendi dalam acara penandatanganan naskah kesepakatan pelaksanaan program BESCA yang dilaksanakan pada Senin (15/07/24) di Gedung Town Center menyampaikan bahwa program BESCA ini ditujukan bagi pelajar yang memiliki komitmen tinggi untuk menempuh pendidikan terutama yang berasal dari keluarga kurang mampu.

Prosesi penandatanganan naskah kesepakatan pelaksanaan program BESCA.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Bontang Bambang Cipto Mulyono menyampaikan apresiasinya atas komitmen dan kepedulian Badak LNG terhadap dunia pendidikan.

Program beasiswa BESCA yang dilaksanakan sejak 2021 lalu ini merupakan pengembangan dari program beasiswa sebelumnya yaitu BAFCO, dengan menekankan aspek ekonomi dibanding akademis. Hingga tahun 2024 ini terdapat sebanyak 806 putra putri kota Bontang yang telah mendapatkan beasiswa penuh dari Badak LNG. Program ini pun dirasakan manfaatkan bagi para penerima beasiswa.

Penerima program BESCA tingkat SD foto bersama dengan jajaran manajemen Badak LNG.

Program BESCA konsisten dijalankan Badak LNG tiap tahunnya sebagai wujud tingginya komitmen perusahaan untuk turut memajukan dunia pendidikan khususnya dalam membangun Sumber Daya Manusia di kota Bontang.

Show More

Related Articles

Back to top button