Badak LNG Gelar Farewell Night Pekerja Procont Rohmat
Rabu malam 18 April 2018 lalu, Badak LNG menggelar acara malam ramah tamah untuk melepas Supervisor Contract Procont Department Badak LNG Rohmat. Diawali dengan penampilan vocal group, beragam hiburan pun disiapkan khusus untuk memeriahkan jalannya acara pelepasan Rohmat, yang digelar di gedung MPB Badak LNG.
Acara malam ramah tamah dan perpisahan Rohmat ini turut dihadiri oleh Vice President Business Support Bambang Prijadi, Senior Manager Procont Badak LNG Ibnu Milan, beserta jajaran manajemen Badak LNG, keluarga Yubilaris, serta tamu undangan lainnya.
Tidak semua orang bisa mencapai Masa Persiapan Purna Karya atau MPPK. Dalam sambutannya Vice President Business Support Badak LNG Bambang Prijadi mengucapkan selamat memasuki MPPK untuk Rohmat. Bambang Prijadi mengucapkan terima kasih atas kontribusi dan dedikasi Rohmat selama puluhan tahun di Badak LNG.
Dalam kesempatan ini, Senior Manager Procont Badak LNG Ibnu Milan Prayoga menyampaikan bahwa pengabdian Rohmat selama 33 tahun merupakan pencapaian yang luar biasa. Atas nama perusahaan Ibnu Milan mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan loyalitas Rohmat kepada Badak LNG.
Sementara itu, dalam sambutannya Rohmat menyampaikan rasa syukurnya karena telah menjadi bagian dari Badak LNG selama 33 tahun. Menurut rohmat, Badak LNG merupakan perusahaan yang sangat perhatian kepada pekerjanya. Baik dari fasilitas dan berbagai kemudahan lainnya.
Pada acara ini Business Support Division serta berbagai departemen pun memberikan beragam cinderamata sebagai bentuk perpisahan kepada Rohmat.
Acara ramah tamah dan perpisahan untuk melepas Rohmat dimeriahkan dengan berbagai hiburan. Diantaranya ialah pemutaran video spesial untuk Rohmat, serta vokal grup (*).