SE&C Section Laksanakan Latihan Penanggulangan Keadaan Darurat
Sesuai dengan salah satu Goals & Obyektif Maintenance Department yakni dimana setiap section harus melaksanakan latihan penanggulangan keadaan darurat setidaknya satu kali dalam setahun, maka Kamis (27/09/2018), Stationary Equipment & Contruction atau SE&C Section, melaksanakan latihan penanggulangan keadaan darurat.
Kegiatan ini sekaligus bertujuan untuk melatih personil SE&C dalam hal menyelamatkan diri, menyelamatkan dokumen, menangani dan menghadapi situasi keadaan gawat darurat.
Skenario kali ini dimulai ketika seorang pekerja magang melihat ruangan fabrikasi di lantai satu gedung Fiber Glass Shop, sudah penuh dengan asap karena kebakaran. Akibat kebakaran ini, satu orang pekerja yang terperangkap mengalami luka bakar. Latihan penanggulangan keadaan darurat yang diselenggarakan oleh SE&C berjalan dengan lancar dan baik. Seluruh tim yang terlibat mampu melaksanakan tugasnya dengan baik.
Tujuan simulasi ini ialah untuk mengevaluasi kesigapan seluruh pekerja dalam menyikapi suatu kondisi bahaya di lingkungan kerja. Manager SE&C Section Padang Wikar Hapsoro menjelaskan dari latihan ini dapat dilihat sekaligus dievaluasi respon para pekerja dan mitra kerja SE&C dalam menghadapi situasi gawat darurat yang dapat terjadi sewaktu-waktu (*).