Gabungan Ibu Operations Department Adakan Penyuluhan Kesehatan
Para ibu di lingkungan Operations Department Sabtu pagi 24 maret 2018 menyelenggarakan penyuluhan kesehatan yang di rangkaikan dengan acara arisan gabungan. Acara tersebut di ikuti ibu-ibu dari seluruh section di lingkungan Operations Department.
Mewakili ibu-ibu Operations Ita Johan, dalam sambutannya menyampaikan, penyuluhan kesehatan ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan terkait pertolongan pertama gawat darurat bagi para ibu-ibu di lingkungan Operations Department.
Sosialisasi diisi dengan pemaparan materi oleh dr. Putri dan dr. Paramitha dari rumah sakit LNG Badak. Dokter Putri dalam pemaparannya di sampaikan mengenai teknik penanganan awal yang sebaiknya di lakukan jika melakukan pertoolongan pertama kepada korban yang mengalami cedera.
Selain itu dijelaskan juga penyebab dan gejala dari penyakit jantung koroner yang di sampaikan oleh dr. Paramitha.
Usai pemaparan materi, para ibu melakukan praktek langsung teknik melakukan pertolongan pertama gawat darurat, disini para ibu terbagi dalam beberapa tim dan dalam praktek nantinya akan di pilih tiga tim terbaik yang melakukan praktek PPGD dengan benar (*).